Wow! Mengalah Saat Antreannya di salip, Pria Ini Malah Menang Lotre Rp 13,2 Miliar

Wow! Mengalah Saat Antreannya di salip, Pria Ini Malah Menang Lotre Rp 13,2 Miliar


Mediatulis.com - Kesabaran itu akan selalu berbuah manis. Itulah juga yang dialami pada seorang pria asal Selandia Baru sehingga dia memenangkan lotre U$ 1 juta atau Rp 13,2 miliar ketika dia membiarkan seseorang menyalipnya ketika tengah antre untuk membeli kupon lotre.

Dilansir dari laman United Press International (UPI), Senin 17 Oktober 2016, mengutip dari keterangan pers New Zealand Lottery, pria pemenang lotre yang dirahasiakan namanya itu mulanya datang ke toko Pak N Save untuk membeli sebuah tiket lotre.

"Saya sedang antre di toko Lotto dan mendadak ada seseorang menyalip antrean saya," kata pria pemenang itu seperti dikutip New Zealand Herald.

"Saya tidak sedang terburu-buru, jadi saya biarkan saja dia mengambil antrean saya dan tidak berkata apa pun. Saya rasa karma baik telah membayarnya. Jika itu tak terjadi, kemungkinan orang itu yang memenangkan lotre dan bukannya saya." katanya

Saat disalip di dalam antrean, pria beruntung itu tetap tenang dan sabar. Ia lalu membeli tiket lotre setelah orang itu pergi. Setelah membeli tiket lotre, ia pun pulang dan menunggu beberapa hari sampai pemenang lotre diumumkan.

"Saat itu saya sudah siap berangkat kerja, lalu online sejenak untuk melihat nomer pemenang lotre. Tidak butuh waktu lama untuk menyadari bahwa saya memiliki semua nomer yang keluar," katanya.

"Pikiran saya sempat kosong sesaat dan saya sempat tidak dapat berpikir, jadi saya bawa tiket lotre itu dan pergi ke kantor untuk bekerja seperti biasanya," lanjutnya.

Pria pemenang lotre itu dan istrinya kemudian mencairkan tiket lotre tersebut senilai Rp 13,2 miliar itu di sebuah kantor lotre lokal, dan berencana akan menggunakan uang kemenangan itu untuk membeli sebuah rumah.

"Awalnya kami tidak terlalu yakin dengan apa yang akan kita lakukan terlebih dahulu. Namun apa pun yang akhirnya kita putuskan, kita tahu kemenangan ini akan membuat perubahan besar untuk keluarga kami. Kami benar-benar senang," katanya.

Baca Juga :  BUSET! Dua Penyanyi Dangdut Ini Siap Di Nikahi Duda, Ternyata Ini Alasannya

What Do You Think!